Textual description of firstImageUrl

Membuat Gado-Gado Di Luar Negeri


membuat gado-gado di luar negeri
Gado Gado di Luar negeri
Membuat Gado-gado di luar negeri bisa loh! Bahan Gado-gado yang sederhana bisa dengan mudah di dapat.  Jika tidak pun, kita dapat mengganti sayuran sesuai selera kita.

Jika di Barat dikenal Salad, maka di Indonesia kita mengenal Gado-gado. Makanan yang kaya akan serat ini terdiri dari campuran sayur-mayur yang di rebus dan diaduk dengan saus kacang. Tambahan Kerupuk atau Emping serta potongan Telur rebus menambah kelezatan Gado-gado. 

Di luar negeri, kita dapat mengganti beberapa bahan ketika membuat Gado-gado.  Kita dapat membeli bumbu kacang yang sudah jadi produksi Indonesia.  Biasanya merk Karangsari, banyak di jual di Kanada.  Kita dapat menemukannya di toko Asia.  Namun, jika tidak mendapatkannya, kita dapat menggantinya dengan selai kacang biasa.  Selai kacang yang pas menurut saya adalah yang Selai Kacang merk Kraft.  Selai Kacang Kraft juga memiliki jenis Selai kacang yang halus, maupun yang Selai Kacang crunchy (butir kacangnya lebih terlihat). Kita tinggal menambahkan cabai sesuai selera, ataupun jeruk nipis atau jeruk limau jika ingin sedikit terasa asam dan wangi harum jeruk limau.

Membuat Gado gado di luar negeri:

  • Sayur yang saya biasa gunakan : Kacang panjang, Jagung, kol, Labu Siam, Tauge, Bayam, Kangkung serta Kentang yang di rebus dan di potong kecil.  Kadangkala, untuk menambah sensasi "kriuk", saya gunakan selada air yang tidak di rebus, melainkan dicuci bersih dan di potong serta di campur ke dalam bumbu kacang. Sehingga rasanya seperti Asinan.
    resep masakan gado-gado
    Rebusan Sayuran
  • Pelengkap lainnya : Tahu, Tempe (ada di toko Asia), Emping, Kerupuk dan Telur Rebus.
  • .Bumbu Kacang merk Karangsari, atau Selai Kacang merk Kraft.
    pelengkap gado-gado
    Tahu Dan Kentang
     
  • Semua sayur di rebus terlebih dahulu.  Jangan lupa, tambahkan sedikit garam pada rebusan air agar sedikit ada rasanya.  Tiriskan sayuran dengan menggunakan saringan plastik berlubang.  Bumbu Kacang jadi (Karangsari), di cairkan dengan menggunakan air panas.  Aduk hingga halus dan jangan lupa untuk melihat apakah ada kotoran.  Sebab bumbu kacang yang sudah jadi, kadangkala kulit asam jawa yang digunakan masuk ke dalam bumbu tersebut.  Jika menggunakan selai kacang, cara mengolahnya lebih sederhana dan lebih mudah karena biasanya sudah halus. Jika saus kacang terlalu encer, kita dapat menambahkan kentang yang sudah di blender halus ke dalam saus kacang tersebut. Lalu aduk rata. Rasanya enak lho. 
bumbu gado-gado
Bumbu Gado-gado

Tips Gado-gado agar tidak cepat basi dan berair:

  • Aduklah Gado-gado sejumlah porsi sayuran yang diinginkan atau di makan. Jangan berlebih. Karena, jika bersisa atau tidak habis di makan, Gado-gado akan berair sehingga tidak begitu enak jika dimakan kemudian. Oleh karena itu, buatlah racikan sayurannya sejumlah porsi yang ingin di makan agar tidak bersisa. 
  • Perhatikan kondisi sayuran yang bersisa.  Terutama Bayam, jika sudah basi dan berubah warna, jangan dipakai lagi.  Jika ingin memanaskan sisa sayuran, kita dapat merebus air hingga mendidih dan membasuh sayuran tersebut sebentar saja untuk memastikan sayuran tidak basi dan masih layak di makan.
  • Agar garing, kerupuk sebaiknya tidak disiram dengan bumbu Gado-gado, apalagi jika ingin dimakan kemudian. Sehingga kerupuk tidak lembek.
  • Jika suka, dapat gunakan sayuran mentah seperti Selada mentah (tidak perlu direbus)
  • Setelah dicuci, sayuran sebaiknya ditaruh di atas saringan atau tempat yang berlubang sehingga air cucian sayur turun dan sayuran kering. Sehingga Gado gado tidak berair.
gado-gado
Selada Segar

Copyright of Winda Tanu
Klik Label "Aneka Lauk" di bawah untuk resep lainnya

No comments:

Post a Comment

Pictures and Contents in this Blog are copyright of Winda Tanu. No Copies are allowed w/o permission.
Dilarang mengkopi atau mencuri konten dari Blog ini tanpa seijin Winda Tanu atau akan kami tindak lanjuti.