Textual description of firstImageUrl

Membuat Kekian Ayam Kukus


Resep Kekian Ayam
Resep Kekian Ayam 
Biasanya orang membuat Kekian dengan memakai daging Babi. Berhubung suami mengidap kolesterol, maka resep Kekian ini saya buat dari daging Ayam.  Rasanya enak, dan resep Kekian Ayam ini cocok sebagai makanan sehat untuk diet karena tidak mengandung minyak atau tidak digoreng.Jujur, hari ini malas masak. Apalagi cuaca masih dingin dan jalanan licin. Di kulkas ada sedikit daging ayam giling, maka saya membuat Kekian Ayam Kukus sederhana. Resep Kekian Ayam saya sebut sederhana karena saya benar-benar tidak memberi bumbu apa-apa selain garam, sedikit lada, kecap ikan, Bawang Putih Bubuk sedikit atau Garlic Powder dan sejumput Daun Ketumbar untuk memberikan wangi atau aroma khas. 

Membuat Kekian Ayam :

  •  250-300 gr daging Ayam giling.  Jika belum di giling, daging Ayam dapat dicincang halus atau dimasukkan food processor, namun sebaiknya sampai halus atau digiling halus.  Semakin halus, maka Kekian Ayam akan semakin lembut.
  • garam, lada, sesuai selera
  • Garlic Powder atau Bawang Putih Bubuk, jika tidak memilikinya kita dapat menumbuk halus Bawang Putih, kira-kira 1 sampai 2 siung tergantung banyaknya daging Ayam. Namun jangan terlalu banyak karena Bawang Putih aromanya cukup menyengat.
  • 1 sdm kecap Ikan
  • Daun Ketumbar yang telah dipetik daunnya (banyaknya sesuai selera). Daun Ketumbar ini memberi khas wangi Kekian.
  • 1 butir Telur Ayam (agar Kekian lebih lembut) Jika ingin Kekian garing gunakan putih Telur saja atau tanpa Telur.
  • 1 sdm Maizena. Gunakan Maizena agar adonan menyatu dan lekat. Namun saya tidak menggunakan Maizena, dengan tujuan Kekian Ayamnya murni daging dan menghindari tepung.
Beberapa orang menggunakan Bumbu Bawang Putih (1-2 siung yang di haluskan), namun berhubung saya sedang malas masak, saya tidak memakai Bawang Putih.

ayam giling
Daging Ayam Giling di campur rata
Semua bahan dicampur menjadi satu dan di taruh di dalam mangkuk kecil (seperti mangkuk untuk membuat Nasi Tim), namun jika tidak memilikinya, dapat gunakan mangkuk apa saja asal cukup ketika di taruh di dalam kukusan.  Kukus daging Kekian selama 30 menit.   Jika Anda menggunakan mangkuk yang lebih besar dan lebih dalam, tentu saja waktu pengukusan lebih lama.  
kekian kukus
Kekian Kukus
Kekian Ayam Kukus yang saya buat agak kering karena saya menggunakan daging Ayam tanpa lemak atau lean. Namun rasanya tetap enak. Kekian Ayam dapat di potong kecil untuk campuran Capcay, atau di cemplung ke dalam Sup.

Tips memasak agar Kekian halus:

  • Daging Ayam yang digunakan harus halus. Bila perlu masukkan ke dalam food processor atau blender.  Daging Ayam harus di uleni dengan tangan atau di bejek agar menyatu.  Jika menggunakan sendok, daging ayam kurang menyatu.  Jika menyatu, hasilnya akan garing seperti Bakso. Jika ingin lembut, dapat tambahkan 1 butir Telur.  Resep ini tidak menggunakan telur karena kami senang yang garing.
Selamat mencoba.

Lihat Resep Berikutnya : Resep Ngohiong Ayam

Copyright of Winda Tanu
Klik Label "Aneka Lauk" di bawah untuk resep lainnya

No comments:

Post a Comment

Pictures and Contents in this Blog are copyright of Winda Tanu. No Copies are allowed w/o permission.
Dilarang mengkopi atau mencuri konten dari Blog ini tanpa seijin Winda Tanu atau akan kami tindak lanjuti.