Textual description of firstImageUrl

Memasak Rendang Dengan Bumbu Instan

rendang bumbu instant
Rendang Bumbu Bamboe
Membuat Rendang termasuk cukup rumit, karena bumbu Rendang menggunakan banyak rempah. Biasanya kita menggunakan rendang bumbu instan. Rasa Rendang yang kita buat sendiri sulit menyamai Rendang yang dijual di restoran Padang. Saya pun menggunakan bumbu yang sudah jadi alias bumbu Rendang instan. Beberapa bumbu diantaranya merk Munik, Indofood dan Bamboe. Sedikit tips ketika membuat Rendang dari bumbu instan dan perbandingan antara bumbu instan yang tersedia di pasaran.

Memasak Rendang Dengan Bumbu Instan

  1. Daging yang digunakan potong kotak namun jangan terlalu kecil karena begitu matang, daging akan sedikit menciut.
  2. Gunakan daging Sapi Has Dalam. Agar bumbu meresap, daging harus digodok lama dengan menggunakan api kecil atau slow cook. Sehingga daging akan empuk dan bumbu meresap.
  3. Gunakan santan dengan kualitas baik dan jangan terlalu encer juga jangan terlalu kental.
  4. Jangan lupa tambahkan daun Jeruk dan Sereh yang sudah di keprek/digepengkan sebelumnya agar air Sereh keluar. 
  5. Dapat tambahkan Telur yang sudah di rebus dan kentang kecil (yang dimasukkan ketika Rendang sudah 3/4 jadi agar tidak terlalu lembek).
  • Tumislah bumbu Rendang instan dengan api sedang.  
  • Masukkan daun Jeruk dan Sereh, aduk rata dan masukkan daging Sapi yang sudah dipotong ke dalam tumisan bumbu hingga rata. 
  • Tambahkan santan dan aduk hingga mendidih. Tutup panci namun perhatikan jangan sampai santan bergejolak keluar.  
  • Ketika daging sudah terlihat tidak merah lagi warnanya, kecilkan api hingga kuah tampak sedikit meletup namun tidak mendidih besar dan diamkan proses pembuatan Rendang hingga matang dan santan mengeluarkan minyak dan daging terasa empuk. 
  • Santan yang digunakan jangan terlalu banyak melainkan 1 cm hingga di atas daging (daging tertutup Santan).

Perbandingan Merk Bumbu Rendang Instan:

rendang bumbu munik
Rendang Bumbu Munik
  • Bumbu Munik : rasanya pedas, warnanya lebih merah dibandingkan bumbu lainnya. Jika menyukai rasa pedas, Bumbu Munik ini cocok buat yang suka pedas.
  • Bumbu Bamboe : warnanya lebih gelap cenderung coklat kehitaman, rasa pedasnya sedang dan sedikit asam (terasa asam Jawanya).
  • Bumbu Indofood : bumbu Indofood ini rasanya di tengah antara Bumbu Munik dan Bamboe. Warnanya juga tidak terlalu merah tapi juga tidak terlalu segelap Bumbu Bamboe. Rasanya juga di tengah-tengah kedua bumbu tersebut. Jadi tergantung selera, mau pilih bumbu instan yang mana.
  • Foto Rendang di atas adalah dengan Bumbu Bamboe, sedangkan foto yang tengah adalah Bumbu Munik. Sedangkan Bumbu Indofood lebih mirip ke Bumbu Munik hanya sedikit lebih gelap. Selamat mencoba.

Copyright of Winda Tanu
Klik Label "Tips Memasak" di bawah untuk resep lainnya

No comments:

Post a Comment

Pictures and Contents in this Blog are copyright of Winda Tanu. No Copies are allowed w/o permission.
Dilarang mengkopi atau mencuri konten dari Blog ini tanpa seijin Winda Tanu atau akan kami tindak lanjuti.