Ikan goreng Tauco |
Ikan goreng masak Tauco merupakan salah satu variasi masakan ikan goreng. Ikan goreng masak tauco atau ikan goreng bumbu Tauco biasa dikenal juga dengan ikan goreng ala Schewan. Kombinasi tauco yang asin dengan sedikit asam dan pedas membuat masakan terasa sangat lezat. Berikut resepnya.
Resep Ikan Goreng Tauco
Ikan goreng yang dimasak dengan tauco paling enak jenis Gurame atau ikan Mas. Namun, jika kita memiliki jenis ikan kecil seperti ikan Kembung juga tidak masalah. Sedangkan untuk ikan di luar negeri, yang paling cocok jenis ikan Brim atau Bream Fish.
Cara memasak ikan goreng Masak Tauco:
- Ikan dibersihkan, termasuk sisik dan bagian dalamnya. Bumbui dengan garam dan perasan air jeruk nipis. Jangan lupa beri sayatan pada badan ikan agar bumbu meresap. Diamkan atau sisihkan.
- Tumis bumbu-bumbu :
- Jahe 2 - 3 iris sebesar ibu jari diiris tipis
- Bawang merah 2-3 siung diiris tipis
- 2-3 butir cabe merah besar atau kecil sesuai selera kepedasan yang diinginkan, diiris
- 1 batang daun bawah dipotong sepanjang 1/2 cm untuk bagian akhir masakan.
- 2-4 sendok Tauco yang berbentuk pasta. Jika tidak memilikinya, bisa membeli Tauco dalam botol yang butir kedelainya masih terlihat. Ambil sebanyak 2-4 sendok, taruh dimangkuk dan cuci airnya agar tidak terlalu asin. Lalu hancurkan dengan menggunakan sendok hingga berbentuk pasta.
- Air 1-2 gelas
- 1 sdt cuka atau air jeruk nipis
- 1/2 sdm gula pasir
- garam dan merica secukupnya. Hati-hati, karena Tauco sudah terasa asin, maka cicipi dulu masakan sebelum menambahkan garam.
- 1 sdm kecap manis.
Tumis bumbu hingga harum dan matang. Masukkan Tauco yang sudah dihancurkan atau berbentuk pasta dan beri air. Aduk hingga mendidih. Masukkan sisa bumbu seperti cuka, gula pasir, kecap manis dan terakhir garam. Jangan lupa cicipi terlebih dahulu agar masakan tidak terlalu asin. Tambahkan rasa yang kurang sesuai selera. Terakhir masukkan daun bawang yang sudah dipotong-potong. Matikan api.
Goreng ikan yang sudah dibumbu (garam dan jeruk nipis). Goreng hingga matang. Setelah matang, masukkan ikan ke dalam kuah Tauco atau Schewan dan aduk hingga ikan terendam. Sajikan dengan nasi hangat.
Tips agar minyak tidak meletup-letup ketika menggoreng ikan, campurkan 1 sendok makan terigu ke dalam minyak untuk menggoreng. Akan membuat minyak terlihat sedikit butek namun tidak akan membuat minyak meledak hebat.
Selamat mencoba!
No comments:
Post a Comment