Textual description of firstImageUrl

Resep Kastengel Renyah Empuk

resep kastengel renyah
Kastengel keju 
Resep Kastengel renyah ini berbeda dengan resep Kastengel pada umumnya. Biasanya, Kastengel memiliki tekstur sedikit lembab tidak garing. Sementara resep Kastengel favorit saya adalah yang bagian luarnya renyah namun bagian dalamnya tetap lembut dan empuk.  Sehingga rasa kejunya lebih terasa gurih.



Warna Kastengel juga terlihat lebih gelap karena menggunakan api atas di akhir pemanggangan. Namun rasanya bikin ketagihan. Yuk kita simak resepnya.

Resep Kastengel 

300 gram Tepung terigu serba guna
1/2 sdt Baking Powder
3/4 sdt Garam
200 gram Mentega Putih atau Butter (misalnya Wisman, jika menggunakan Mentega biasa, tekstur kue menjadi kering dan berantakan ketika digigit).
**bisa juga dicampur dengan perbandingan 110 gram mentega dan 100 gram butter.
**Butter di diamkan dengan suhu ruang agar sedikit lembek atau dicairkan dengan menggunakan microwave selama 10 detik. Butter jangan sampai terlalu cair melainkan lembek.

2 sdm Gula Pasir (boleh pakai boleh tidak-dipakai agar tidak terlalu asin)
1 butir Telur berukuran besar (jangan gunakan telur Ayam Kampung yang kecil, tapi gunakan telur Ayam Negeri yang besar). Telur ditaruh pada suhu ruang setidaknya 2 jam sebelum digunakan.
1 sdt Vanilla Bubuk
100 gram Keju yang sudah diparut halus. Gunakan Keju Cheddar, jangan Mozzarella.
1 butir Kuning Telur (saja) untuk olesan bagian atas.

Cara membuat kastengel keju

  • Semua bahan dicampur rata dengan menggunakan mixer besar dengan jenis gagang mixer berbentuk seperti Segitiga. Hal ini karena adonan kue padat dan berat sehingga tidak dapat menggunakan gagang mixer biasa. 
  • Jika tidak memiliki mixer besar, adonan dapat juga diuleni secara perlahan hingga merata. 
  • Jangan lupa, agar adonan merata, sebelum diuleni campur semua bahan yang berbentuk tepung seperti terigu, Baking Powder, garam, Gula pasir, Vanilla Bubuk serta Keju yang sudah diparut ke dalam satu wadah besar, lalu aduk dengan menggunakan whisk sehingga adonan merata, terutama Keju dan Baking Powder. Selain itu, dengan mengaduk menggunakan Whisk, kita memberi "napas" pada adonan sehingga adonan lebih mengembang dan tidak bantat.
  • Setelah tercampur rata, baru tambahkan bahan lainnya seperti Mentega Putih dan Telur lalu aduk perlahan hingga merata dan dapat dibentuk seperti bola. Masukkan ke dalam plastik lalu taruh di lemari pendingin atau Kulkas selama 30 menit.
adonan kastengel
Adonan Kastengel

  • Setelah 30 menit, keluarkan adonan dan bentuk sesuai selera. Olesi bagian atasnya dengan kuning Telur dan panggang selama 350 F atau 176 Celcius. Panggang selama 15 menit. Setelah itu, pindahkan api atas atau "Broil" dan panggang lagi selama 3 menit dengan suhu yang sama. Jika tidak ingin kering atau "Broil", bisa saja yaitu dengan memperlama masa pemanggangan pertama. Yaitu selama 18 menit bukan 15 menit. 
** Untuk menghasilkan Kastengel yang crispy dan tahan lama, saya menggunakan pemanggangan dengan 285F atau 140C selama 40 menit. Lalu dengan api atas (suhu yang sama) selama 3 menit.

Pemanggangan yang lama membuat kue kering tidak cepat berjamur dan tahan lama.

Catatan : Lama pemanggangan tergantung besar kecilnya Kastengel. Jika bentuk Kastengel kecil dan tipis, lama pemanggangan tentu saja lebih singkat dibandingkan dengan yang lebih besar bentuknya. 

Resep Kastengel renyah ini sangat enak karena bagian dalamnya terasa empuk dan tidak berantakan ketika digigit. Selain itu, resep Kastengel ini juga menggunakan bahan alami tanpa pewarna. Selamat mencoba!
Copyright of Winda Tanu
Klik Label "Snacks" di bawah untuk resep lainnya

No comments:

Post a Comment

Pictures and Contents in this Blog are copyright of Winda Tanu. No Copies are allowed w/o permission.
Dilarang mengkopi atau mencuri konten dari Blog ini tanpa seijin Winda Tanu atau akan kami tindak lanjuti.